GBT Bau Sampah, Khofifah Ajukan Alternatif Stadion Lain untuk Venue Piala Dunia U-20
SURABAYA, iNews.id - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyiapkan alternatif pengganti Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) untuk venue Piala Dunia U-20 tahun 2021. Alternatif ini disiapkan untuk mengantisipasi jika Stadion GBT batal dipilih.
Beberapa stadion tersebut antara lain Stadion Kanjuruhan di Kabupaten Malang; Stadion Surajaya di Lamongan, dan Stadion Bumi Wali di Tuban; Stadion Gelora Delta Sidoarjo; dan Stadion Gelora Bangkalan.
"Saya sudah ke (Stadion) GBT. Kalau sore kena angin itu suka aroma sampah," kata Khofifah seusai bertemu mantan Ketua Umum PSSI La Nyalla Mattaliti di Grahadi, Jumat (1/11/2019).
Aroma sampah inilah yang dikhawatirkan Khofifah menjadi alasan FIFA membatalkan GBT sebagai salah satu venue Piala Dunia U-20 tahun depan.
“Engko nek (nanti kalau) FIFA ke sana terus pas anginnya masuk, ini aroma apa? Makanya kita menyampaikan opsi lain. Pokoke Jawa Timur harus ada yang dijadikan venue,” katanya.
Khofifah menjelaskan, dari sejumlah stadion di Jawa Timur, Stadion Kanjuruhan dinilai paling layak. Pasalnya, Stadion Kanjuruhan Malang dapat mendukung latihan tim yang akan bertanding. Sedangkan Stadion Gelora Delta Sidoarjo, tim harus gelar latihan di wilayah Surabaya.
“Tapi kalau di Kanjuruhan, relatif itu tersuport. Bukan soal Bonek mania (Suporter Persebaya) atau Arema lo rek," kata Ketua Umum PP Muslimat NU tersebut.
Khofifah mengatakan, alternatif stadion itu disampaikan karena dirinya ingin salah satu stadion di Jatim menjadi satu di antara 10 venue yang diajukan ke FIFA.
"Makanya harus ada opsi, dari awal lo ya bahasa saya. Sehingga kalau ini kurang, bagaimana kalau ini. Kalau ini kurang, kurangnya apa. Yang ngerti adalah sudah mengetahui standar FIFA," katanya.
Diketahui, Stadion GBT menjadi satu di antara 10 venue yang telah didaftarka ke FIFA untuk pertandingan Piala Duni U-20. Atas pilihan GBT ini, Pemkot Surabaya pun mulai berbenah.
Selain menyiapkan lima lapangan penunjang untuk latihan, Pemkot Surabaya juga akan melengkapi fasilitas stadion sebagaimana standar FIFA, termasuk juga membangun akases jalan menuju stadion.
Editor: Kastolani Marzuki