get app
inews
Aa Text
Read Next : Profil Sarwo Edhie Wibowo, Kakek AHY yang Ditetapkan Pahlawan Nasional

Cerita Bangkitnya PKI di Blitar Selatan karena Alasan Kemiskinan

Selasa, 27 September 2022 - 07:43:00 WIB
Cerita Bangkitnya PKI di Blitar Selatan karena Alasan Kemiskinan
Pasukan TNI saat operasi penumpasan Gerakan 30 September. (Defile Pasukan TNI/ Foto Pusat Persenjataan Dan Sejarah Militer)

Di Blitar Selatan juga banyak tinggal orang-orang yang dulunya tergabung dalam Batalyon Brantas yang berideologi kiri. Mereka direkrut dari masyarakat setempat di sepanjang sungai Brantas. 

"Di Blitar Selatan, semua penduduknya sangat mendukung PKI. Malah hampir semua penduduk desa di Blitar Selatan, mengaku menjadi anggota PKI," kata Rewang. 

Masing-masing para pimpinan PKI bertempat di satu kepala keluarga di wilayah Kemantren Maron dan Ngeni, yakni semacam kecamatan yang terdiri atas belasan desa. 

Setiap bulan dilakukan rotasi. Para pimpinan PKI pindah dari satu kepala keluarga ke kepala keluarga yang lain. Untuk keamanan, setiap pindah tempat, nama mereka juga berganti. 

Namun upaya untuk bangkit kembali di Blitar Selatan tidak berumur panjang. Penduduk yang awalnya memihak PKI berbalik arah dan tidak lagi bersimpatik karena aksi perampokan yang dilakukan kader PKI.

Penduduk Blitar Selatan berbalik mendukung operasi militer yang digelar rezim Soeharto. Kegagalan kebangkitan PKI juga dipercepat dengan pengkhianatan yang dilakukan kader setelah tertangkap. 

Editor: Reza Yunanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut