Polisi Sebut Perahu Tambang di Surabaya Tenggelam karena Bocor, Ada Unsur Pidana?
"Pemeriksaan terhadap korban belum dapat kami lakukan semuanya karena masih trauma," katanya.
Sebelumnya, sebuah perahu penyeberangan atau perahu tambang, terbalik di jalur Pagesangan-Kemlaten, Karang Pilang, Surabaya, pada Sabtu (25/3/2023) sekitar pukul 07.50 WIB. Sebanyak 12 orang menjadi korban terbaliknya perahu tambang tersebut. Sebelas korban selamat, sedangkan satu lainnya meninggal dunia terseret arus sungai.
Satu korban hilang itu akhirnya ditemukan pada Minggu (26/3/2023). Dia ditemukan sudah tak bernyawa di bawah Jembatan Tol Gunungsari. Korban diketahui bernama Desiree Peni Chindy Katherine dan ditemukan oleh Tim SAR Ditpolair Polda Jatim kurang lebih 2 kilometer (km) dari titik tenggelamnya perahu tambang penyeberangan sungai.
Editor: Ihya Ulumuddin