Kecelakaan Pasutri di Mojokerto, Suami Tewas Ditabrak Truk, Istri Luka Parah
MOJOKERTO, iNews.id - Pasangan suami istri (pasutri) di Mojokerto terlibat kecelakaan dengan truk di Jalan Raya Dlanggu, Kabupaten Mojokerto, Selasa (6/6/2023). Akibat kecelakaan ini suami tewas di lokasi sedangkan sang istri luka parah.
Korban tewas atas nama Udin (33). Sedangkan korban luka bernama Yeni Novitasari (27). Keduanya warga Desa Wonoploso, Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto.
Sejumlah warga dan relawan langsung melakukan evakuasi dan membawa korban tewas ke Rumah Sakit Profesor Doktor Sukandar, Kecamatan Mojosari. Sementara korban luka dibawa ke Rumah Sakit Sido Waras.
Saksi mata, Sutiah, mengatakan, kecelakaan maut itu bermula saat korban yang berboncengan melaju dari arah Gondang ke arah Dlanggu. Saat sampai di lokasi korban hilang kendali dan tertabrak truk dari arah berlawanan.
Editor: Ihya Ulumuddin