get app
inews
Aa Text
Read Next : Usai Reses, DPR Akan Minta Klarifikasi Komisioner KPU Alasan Sewa Private Jet

TPS di Malang Kekurangan Surat Suara, Ini Kata KPU 

Rabu, 14 Februari 2024 - 18:12:00 WIB
TPS di Malang Kekurangan Surat Suara, Ini Kata KPU 
TPS di Kelurahan Pandanwangi Kota Malang alami kekurangan surat suara (Foto: iNews/Avirista Midaada)

Aminah membantah, kekurangan surat suara yang terjadi di sejumlah TPS, karena unsur kesengajaan. Pihaknya memastikan, ada tidak ketelitian petugas dalam menghitung surat suara sesuai Daftar Pemilih Tetap (DPT) di masing-masing TPS.

"Petugasnya dua orang, satu menghitung dan memasukkan, satunya bagian ngecek, faktor manusia. Ini karena volumenya banyak. Lima surat suara, tetap salah. Tapi kesalahan itu bisa dicari solusinya," katanya.

Menurutnya, dalam proses memasukan surat suara, seharusnya sesuai dengan hitungan DPT di masing-masing TPS. Jumlah DPT tersebut, kemudian ditambah 2 persen. Namun, adanya kekurangan surat suara dapat dipastikan karena kurang teliti.

"Misalkan di DPT 250 surat suara, maka ditambah dua persennya. Jadi 253 ditulis di amplop kemudian ternyata memasukan kurang. Itu yang terjadi," ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, tiga TPS di Kota Malang sempat kekurangan surat untuk Pilpres. Rinciannya di TPS 3 Pandanwangi kekurangan surat suara 119, TPS 4 kekurangan 75 surat suara, dan TPS 12 kekurangan 99 surat suara Pilpres, serta 10 surat suara untuk DPRD provinsi.

Akibat kekurangan surat suara ini, proses pencoblosan di tiga TPS ini terpaksa dihentikan sejak pukul 10.00 WIB. Peristiwa ini sempat membuat pemilih yang hadir di TPS 3 Kelurahan Pandawangi, Kota Malang, kecewa dan meluapkan emosinya. Beruntung aksi itu mampu diredam oleh petugas keamanan TPS dan ditenangkan, sehingga tak berdampak lebih panjang.

Editor: Nani Suherni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut