get app
inews
Aa Text
Read Next : PT WOOK dan USU Kerja Sama, Beri Beasiswa untuk Mahasiswa Berprestasi

Temui Korban Tragedi Kanjuruhan, Presiden PKS Tawarkan Beasiswa Kuliah

Senin, 14 November 2022 - 15:28:00 WIB
Temui Korban Tragedi Kanjuruhan, Presiden PKS Tawarkan Beasiswa Kuliah
Presiden PKS Ahmad Syaikhu (topi putih) saat menemui korban Tragedi Kanjuruhan di Malang, Minggu (13/11/2022). (Foto: Istimewa)

"Mudah-mudahan korban dimasukkan dalam ahlul jannah, dan keluarga yang ditinggal diberi kesabaran, alfatihah," ujar Syaikhu. 

Dalam kesempatan itu, Syaikhu juga mendengarkan cerita langsung dari salah satu korban bernama Risky Dendy Nugroho. Dia menyampaikan bahwa di lingkungannya ada tujuh orang yang berangkat ke stadion. Namun, hanya tiga orang yang kembali dalam keadaan selamat.

"Saat pulang, saya ditarik-tarik teman, katanya ada gas. Tiba-tiba saya tidak sadar," cerita pria yang baru lulus SMK itu. 

Ternyata, dia tidak sadarkan diri selama dua hari. Saat tersadar, dirinya sudah berada di RSUD Kota Malang.

"Ayah saya selama dua hari tidak dapat kabar. Menurut cerita, ayah mendatangi satu per satu IGD rumah sakit dan membuka puluhan kantong jenazah, dan tidak menemukan saya. Alhamdulillah, ayah lalu dapat kabar saya selamat," kata Risky.

Editor: Rizky Agustian

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut