get app
inews
Aa Text
Read Next : Banjir Meningkat, Puluhan Warga Banjar Mengungsi ke Dataran Tinggi

Pemkab Blitar Siapkan 3.000 Vaksin Covid-19 Gratis untuk Warga 

Senin, 31 Mei 2021 - 17:59:00 WIB
Pemkab Blitar Siapkan 3.000 Vaksin Covid-19 Gratis untuk Warga 
ilustrasi vaksin Covid-19

BLITAR, iNews.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blitar menyediakan vaksin Covid-19 gratis untuk masyarakat hingga empat hari ke depan. Warga yang ingin divaksin cukup mendatangi RSUD Ngudi Waluyo Wlingi sambil menunjukkan KTP dengan usia minimal 18 tahun. 

Untuk layanan gratis ini, Pemkab Blitar menyediakan sebanyak 3.000 vial vaksin. Semua warga tanpa kecuali boleh memanfaatkannya, asalkan sehat. 

Juru Bicara Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Blitar Eko Wahyudi membenarkan adanya vaksin gratis di RSUD Ngudi Waluyo. "Iya (vaksin gratis) silahkan datang ke RSUD Ngudi Waluyo Wlingi," katanya, Senin (31/5/2021). 

Direktur RSUD Ngudi Waluyo Wlingi Endah Woro Utami mengatakan vaksinasi gratis tidak hanya berlaku untuk warga Kabupaten Blitar. Warga Kota Blitar juga dibolehkan mendaftar. Woro juga mengatakan, meski syaratnya sehat dan berusia minimal di atas 18 tahun, pihaknya tetap memprioritaskan lansia dan petugas pelayanan publik. 

Namun, kebijakan ini dipersoalkan kalangan DPRD setempat. Mereka mempertanyakan nasib kelompok masyarakat skala prioritas vaksinasi. 

"Apakah para lansia dan kelompok skala prioritas lain seperti petugas layanan publik sudah tuntas?. Kok tiba tiba mengeluarkan kebijakan vaksin gratis untuk masyarakat umum," kata Anggota DPRD Kabupaten Blitar Wasis Kunto Atmojo. 

Editor: Ihya Ulumuddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut