Motor Terbakar usai Isi Bensin Eceran di Mojokerto, Terdengar Ledakan
MOJOKERTO, iNews.id - Sepeda motor matic terbakar usai mengisi bahan bakar minyak (BBM) di kios bensin eceran Jalan Airlangga, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Selasa (10/1/2023). Beruntung, api berhasil dipadamkan oleh warga sekitar menggunakan air dan pasir.
Dalam video amatir, terlihat api berkobar dari sepeda motor milik Ruli, warga Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto. Motor tersebut terbakar usai mengisi bensin eceran hingga terdengar ledakan kecil.
Sejumlah warga terlihat berupaya memadamkan api dengan air dan pasir. Sehingga kebakaran bisa dikendalikan.
Pria yang berprofesi sebagai petugas kebersihan itu mengaku semula hendak mencari makan siang. Setiba di Jalan Air Langga, sepeda motor yang dikendarainya kehabisan bensin.
Alhasil dirinya memutuskan untuk mengisi bensin di kios eceran. Hanya saja, saat motor dinyalakan usai mengisi bensin, muncul ledakan kecil hingga api seketika berkobar.
"Pas distater bunyi ledakan kecil, langsung keluar api," kata Ruli.
Akibat peristiwa itu, bodi kendaraan beserta mesinnya hangus terbakar. Kerugian ditaksir mencapai Rp5 juta.
Editor: Rizky Agustian