SURABAYA, iNews.id – Pengurus Wilayah Gerakan Pemuda Ansor (PW GP Ansor) Jawa Timur (Jatim) mengapresiasi langkah cepat Polda Jatim atas pengusutan kasus dugaan pencemaran nama baik oleh musisi Ahmad Dhani. Mereka berharap proses hukum ini berjalan lancar dan menghindari kasus serupa muncul lagi.
Respons ini disampaikan PW GP Ansor Jatim menyusul penetapan tersangka Ahmad Dhani, Kamis (18/10/2018) siang tadi. Dhani ditetapkan tersangka atas dugaan pencemaran nama baik sebagaimana laporan Koalisi Pembela NKRI beberapa waktu lalu.
“Saya sangat mengapresiai kinerja polisi yang dengan cepat memproses kasus Ahmad Dhani hingga penetapan tersangka,” kata Sekretaris PW GP Ansor Jatim Abid Umar Faruq, Kamis (18/10/2018).
Sebelumnya, lembaga semi otonom Rijalul Ansor juga mengecam ucapan suami penyanyi Mulan Jameela tersebut. Mereka bahkan menyebut Ahmad Dhani sengaja mengolok-olok dan menyudutkan Banser.
“Saya dengar Ahmad Dhani bilang Banser dan Surabaya idiot. Yang idiot itu siapa? Jangan coba-coba mengobrak-abrik Surabaya. Warga Surabaya tidak takut,” kata Wasekjen Rijalul Ansor Pusat, Muhammad Maftuh.
Atas tindakan Dhani itu pula, Gus Maftuh, panggilan akrab Muhammad Maftuh mendesak aparat kepolisian mengambil tindakan tegas. “Tantangan satu per satu itu namanya anarkis. Kalau mau nantang, hadapi saya. Warga Surabaya itu multietnis. Suasana kondusif ini harus kita jaga betul,” katanya kala itu.
Karena itu, bagi Ansor-Banser, langkah cepat Polda Jatim dalam mengusut kasus Ahmad Dhani sesuatu yang patut diapresiasi.
Diberitakan sebelumnya, Ahmad Dhani resmi ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan pencemaran nama baik. Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera menjelaskan, Tim Subdit V Cyber Crime Ditreskrimsus Polda Jatim mengambil langkah tersebut setelah bukti-buktincukup.
“Sudah ada alat bukti kuat sehingga kmi tetapkan tersangka. Kami juga sudah memeriksa beberapa saksi ahli, ahli bahasa, ahli pidana dan saksi-saksi lain juga,” kata Barung.
Sebagai tindak lanjut, penyidik Polda Jatim akan memanggil Ahmad Dhani pekan depan. Pemanggilan ini dilakukan karena Ahmad Dhani tidak datang pada pemanggilan hari ini.
Editor : Maria Christina
Artikel Terkait