Viral Aksi Bocah Perempuan di Sidoarjo, Bercanda Adang Kereta Api di Tengah Rel
SIDOARJO, iNews.id - Aksi berbahaya seorang bocah perempuan yang mengadang kereta api di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, viral di media sosial dan menuai perhatian publik. Dalam video yang beredar, bocah perempuan tersebut terlihat berlari ke tengah rel dan mencoba menghentikan KA Commuter Jenggala yang sedang melintas.
Aksi itu diduga dilakukan sambil bercanda bersama temannya. Tidak ada korban dalam peristiwa ini, bocah tersebut berlari ke pinggir rel sebelum kereta melintas dan membunyikan klakson.
Seusai videonya viral, petugas PT KAI Daop 8 Surabaya langsung mendatangi lokasi kejadian di Desa Tenggulunan, Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo.
Manajer Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Mahendro Trang Bawono, mengatakan pihaknya juga menemui keluarga bocah tersebut untuk memberikan edukasi terkait bahaya bermain di area jalur kereta api.
Menurut Mahendro, aksi berbahaya bocah adang kereta di Sidoarjo menjadi perhatian serius karena menyangkut keselamatan banyak pihak.
"Kami menganggap kejadian tersebut hal yang serius. bukan hanya keselamatan anak tersebut, namun juga perjalanan kereta api dan penumpang," ujarnya, Jumat (2/1/2026).
Kereta yang diadang dalam peristiwa tersebut diketahui merupakan KA Commuter Jenggala yang sedang melintas di wilayah Sidoarjo. PT KAI Daop 8 Surabaya juga menggandeng tokoh masyarakat setempat untuk ikut menyosialisasikan keselamatan perkeretaapian kepada warga yang tinggal di sekitar jalur rel.
Editor: Donald Karouw