SURABAYA, iNews.id - Seorang residivis pencurian sepeda motor di Kota Surabaya berinisial FEB (19) menangis saat dirilis di Polsek Asemrowo, Senin (7/11/2022). Terduga pelaku tak kuasa menahan haru lantaran mengingat ibunya yang tidak mendapat nafkah karena dirinya harus mendekam di balik sel.
"Kangen sama orang tua, gak ada yang kasih nafkah," kata FEB.
Pegadang Sayuran Dibegal di Jalan Soekarno-Hatta Bandung, Pelakunya Residivis Kasus Narkoba
Warga Stren Kalimas, Surabaya itu mengaku telah melakukan pencurian sepeda motor di enam lokasi berbeda.
Pria yang sehari-hari berprofesi sebagai juru parkir itu diamankan anggota Polsek Asemrowo dari tempat tinggalnya di kawasan Jembatan Merah.
Gondol Pikap, 3 Residivis Ini Diamankan Polisi, 1 TSK Pernah Dibui dalam Kasus Pembunuhan
Sementara itu, Kapolsek Asemrowo Kompol Hary Kurniawan mengatakan, pihaknya menemukan sebuah jimat di kantong baju tersangka saat mengamankan yang bersangkutan di rumahnya.
Terduga pelaku mengaku telah melakukan pencurian sepeda motor di enam lokasi berbeda di Surabaya.
Editor : Rizky Agustian
Follow Berita iNewsJatim di Google News