get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Honorer RSUD Bangkalan Digerebek saat Pesta Narkoba, Pemasok Diburu Polisi

Puluhan Rumah Warga Rusak Dampak Pemusnahan Puluhan Ribu Petasan oleh Polres Bangkalan

Sabtu, 16 April 2022 - 20:16:00 WIB
Puluhan Rumah Warga Rusak Dampak Pemusnahan Puluhan Ribu Petasan oleh Polres Bangkalan
Polres Bangkalan memusnahkan puluhan ribu petasan, Sabtu (16/4/2022). (Foto: Taufik Syahwani).

Data sementara, ada 31 rumah warga yang terdampak. Kerusakan mulai dari genting rumah, plafon hingga kaca pecah. 

Selain rumah warga, empat ruangan kelas dan musala di SMAN 4 Bangkalan juga rusak akibat ledakan tersebut.

Sebelumnya Polres Bangkalan mengelar razia petasan di rumah warga berinisial MR, Desa Langkap, Kecamatan Burneh, Bangkalan. Dalam razia itu polisi menyita 24 ribu lebih petasan hingga berbagai bahan pembuatan petasan, yakni empat sak sulfur atau belerang dengan berat total 90 kilogram.

Kemudian, potasium klorat sebanyak 250 kilogram hingga bahan sejenis black powder sebanyak 115 kilogram. Pemusnahan petasan ini di luar dugaan mengakibatkan puluhan rumah warga sekitar rusak.

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut