get app
inews
Aa Text
Read Next : Potret Memilukan di Padang Lawas Utara, Bocah SD Berpegangan Tali Seberangi Sungai Deras

Polresta Malang Cek Jembatan di Jalur Mudik, Ini Hasilnya

Rabu, 13 April 2022 - 22:02:00 WIB
Polresta Malang Cek Jembatan di Jalur Mudik, Ini Hasilnya
Petugas gabungan mengecek jembatan di jalur mudik Malang, Rabu (13/4/2022). (Foto: MPI/Avirista Midaada).

MALANG, iNews.id - Satlantas Polresta Malang mengecek sejumlah jembatan di jalur rawan kemacetan. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan akses jalan, terutama jembatan aman untuk akses para pemudik. 

Selain Polresta Malang, pengecekan juga dilakukan tim gabungan dari Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan Dan Kawasan Permukiman (DPUPRPKP) Kota Malang, Dan Tim Ahli Bangunan Gedung Universitas Brawijaya. Sedikitnya ada tujuh jembatan menjadi perhatian serius selama arus mudik.

Ketujuh jembatan ini yaitu Jembatan Jalan Jaksa Agung Suprapto (Jembatan Celaket), Jembatan Jalan Kahuripan, Jembatan Jalan Majapahit, Jembatan Brantas Jalan Gatot Subroto, Jembatan Jalan Soekarno Hatta, Jembatan Tunggulmas, dan Jembatan Jalan Muharto.

Pengecekan dilakukan secara visual, dengan melihat kondisi tiang pancang jembatan serta plengsengan yang berada di sekitar bagian bawah jembatan.

Ketua Tim Ahli Bangunan Gedung Universitas Brawijaya, Sugeng Prayitno Budio mengatakan, pihaknya mendampingi Satlantas Polresta Malang Kota untuk melakukan pengecekan dan evaluasi kondisi jembatan.

"Jadi kami ditugaskan mendampingi Polresta Malang Kota, untuk mengevaluasi jembatan-jembatan," ujarnya, Rabu (13/4/22).

Editor: Ihya Ulumuddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut