Pelaku Habisi Mertua dengan Tabung Elpiji dan Gunting, Kapolresta Sidoarjo: Ini Jahanam
SIDOARJO, iNews.id – Aksi pembunuhan yang dilakukan Totok Dwi Supriyanto (25), terhadap ibu mertuanya Siti Fadilah (48), tergolong sangat sadis. Pelaku menggunakan banyak cara untuk memastikan korban tidak bernyawa lagi di rumahnya, Jalan Raya Sukodono, Desa Ganting RT 01 RW 03, Kecamatan Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur (Jatim), Rabu (26/2/2020).
Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji mengatakan, pelaku kalap hanya karena mertuanya tidak meminjamkan uang Rp3 juta kepadanya. Pelaku pertama kali mencekik sang mertua, lalu membantingnya. Setelah itu, pelaku menendang kaki korban hingga terjatuh.
“Habis itu, korban dipukul pakai miniatur kapal yang terbuat dari keramik di belakang kepala,” kata Kombes Pol Sumardji saat konferensi pers di Mapolres Sidoarjo.

Melihat kondisi mertua yang sudah tidak bernyawa, pelaku bukannya kasihan. Saat melihat korban masih bergerak, pelaku menyeret mertuanya ke dapur. Di sana, dia spontan mengambil tabung elpiji dan menghantamkannya kepada korban.
“Setelah korban tidak bergerak, pelaku masih tidak puas lagi. Ambil gunting, ditusuk-tusukkan di dada dengan maksud mungkin supaya kena jantung. Trus ditusuk-tusukkan lagi, mohon maaf ini, di kemaluan mertuanya. Ini jahanan ini kalau menurut saya,” kata Kapolresta Sidoarjo.
Setelah membunuh mertuanya, tersangka lalu membawa sejumlah perhiasan korban.“Tersangka membawa gelang dan cincin emas yang tersimpan di lemari korban,” kata Kombes Pol Sumardji Kapolresta Sidoarjo.
Pelaku ditangkap Satreskrim Polresta Sidoarjo hanya dalam waktu dua jam setelah pembunuhan tersebut. Tersangka berhasil ditangkap di rumah neneknya yang tak jauh dari rumah korban. Sementara selama ini tersangka tinggal di rumah orang tuanya di Perumahan Pasegan Asri Kecamatan Sukodono Sidoarjo.
“Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, tersangka dijerat dengan Pasal 338 dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara,” kata Kapolresta Sidoarjo.
Mayat korban sebelumnya ditemukan pertama kali oleh menantunya. Korban tergeletak bersimbah darah di lantai rumahnya Jalan Raya Sukodono, Desa Ganting RT 01 RW 03, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur (Jatim), Rabu (26/2/2020) siang. Hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) Polres Sidoarjo, korban Siti Fadilah tewas akibat dibunuh.
“Yang pertama kali mengetahui itu adik ipar saya. Saya mendapat kabar kalau mertua saya jatuh dan mengeluarkan darah,” kata menantu korban, Bagus Jatmiko.
Editor: Maria Christina