get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Tempat Nongkrong di Ngawi Buat Kamu yang Cari Suasana Cozy dan Kekinian!

Longsor di Ngawi Timpa 3 Rumah Warga

Senin, 16 Desember 2024 - 17:43:00 WIB
Longsor di Ngawi Timpa 3 Rumah Warga
Bencana longsor di wilayah Kecamatan Sine, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur dipicu hujan deras, Minggu (15/12/2024) malam. (Foto: Asfi Manar).

NGAWI, iNews.id - Bencana longsor terjadi di wilayah Kecamatan Sine, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Minggu (15/12/2024) malam. Material longsor menimpa tiga rumah warga. 

Dalam kejadian tersebut tidak menimbulkan korban jiwa. Longsor picu hujan deras yang melanda wilayah tersebut selama lebih dari lima jam. 

Salah satu rumah yang terdampak, yaitu milik Susanto (36 tahun), warga Desa Wonoasri, Kecamatan Sine. Material longsor, kata dia menjebol dapur rumahnya.

Untuk mengantisipasi longsor susulan, Susanto dan keluarganya sementara mengungsi ke rumah kerabat. "Khawatir ada longsor susulan," kata Susanto di lokasi, Senin (16/12/2024).

Sementara itu, petugas BPBD Ngawi, dibantu TNI, Polri dan relawan, mulai membersihan material longsor. "Ada tiga rumah di dua desa wilayah Kecamatan Sine yang terdampak longsor," ujar salah satu petugas BPBD Ngawi, Imron Basori. 

Menurutnya, longsor disebabkan oleh kondisi tanah yang labil dan tingginya curah hujan dalam beberapa hari terakhir. Dia mengimbau masyarakat untuk ekstra waspada terhadap kemungkinan longsor susulan.

"Curah hujan masih tinggi di wilayah tersebut," katanya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut