Cegah Banjir Bandang, Petugas Gabungan Bersihkan Hulu Sungai Brantas di Batu
BATU, iNews.id - Tim gabungan TNI-Polri, Tahura R Soeryo, relawan dan BPBD Kota Batu membersihkan material kayu, bebatuan dan tanah di hulu Sungai Brantas, Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Selasa (8/11/2022). Pembersihkan ini dilakukan untuk mengantisipasi banjir bandang seperti tahun lalu.
Lebih dari 100 orang terlibat dalam aksi bersih-bersih ini. Terlihat beberapa material kayu bambu yang terbawa longsor dipotongi petugas menggunakan mesin pemotong kayu.
Sementara beberapa material tanah dan bebatuan disingkirkan dengan cangkul dan peralatan manual. Ratusan petugas ini bergotongroyong membersihkan material longsoran.
Kepala BPBD Kota Batu Agung Sedayu menjelaskan, lokasi di Curah Krecek memang mengalami longsor pada Minggu malam (6/11/2022) akibat hujan deras. Hal ini membuat aliran sungai terbendung secara alami dan menyebabkan sumbatan sepanjang 50 meter, lebar 30 meter, dengan kedalaman air mencapai tiga meter lebih.
Editor: Ihya Ulumuddin