Banjir di Lamongan Rendam 3.640 Rumah, Aktivitas Warga Lumpuh
Minggu, 19 Februari 2023 - 11:51:00 WIB
SURABAYA, iNews.id - Banjir luapan anak Sungai Bengawan Solo di Lamongan meluas. Sampai saat ini banjir tersebut telah merendam 3.640 rumah di 35 desa.
Curah hujan tinggi menyebabkan anak Sungai Bengawan Solo atau Sungai Bengawan Jero meluap sejak dua pekan terakhir. Selain menggenangi jalan desa, rumah dan fasilitas umum, banjir juga merendam tambak petani.
Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana (BPBD) Kabupaten Lamongan, selain 3.640 rumah, banjir juga menenggalamkan ratusan hektare tambak dan puluhan kilometer jalan desa. Kondisi ini menyebabkan aktivitas warga lumpuh.
Editor: Ihya Ulumuddin