get app
inews
Aa Text
Read Next : Mahasiswi asal Berau Tewas Tersambar Petir saat Mendaki Gunung Merbabu

7 Gunung Paling Banyak Didaki di Indonesia, View Memukau dari Posisi Puncak

Kamis, 08 September 2022 - 16:08:00 WIB
7 Gunung Paling Banyak Didaki di Indonesia, View Memukau dari Posisi Puncak
Indonesia memiliki banyak gunung indah dan memukau, salah satunya Gunung Bromo

MALANG, iNews.id – Indonesia memiliki banyak gunung indah dan memukau. Keindahan alamnya membuat banyak pendaki untuk mencapai puncak gunung tersebut.

Kegiatan muncak atau mendaki merupakan hobi paling digemari belakangan ini. Tak hanya memacu adrenalin, panorama dari atas gunung juga menyuguhkan kepuasan tersendiri.

Indonesia yang terletak di jalur Cincin Api (ring of fire) menjadi salah satu negara dengan gunung terbanyak di dunia. Hal ini membahagiakan para pendaki karena bisa mengeksplor lebih banyak keindahan gunung di Indonesia.

Berikut 7 Gunung Paling Banyak Didaki di Indonesia

1. Gunung Prau

Memiliki ketinggian 2.590 meter di atas permukaan laut (mdpl) dan terletak di dataran tinggi Dieng. Banyak digemari pendaki pemula karena akses dan medannya yang lebih landai, yaitu hanya tanah berundak. 

Waktu untuk mencapai gunung Prau tidak sampai lima jam. Selain itu tak perlu takut bosan, jalur pendakian gunung ini menghadirkan pemandangan alam istimewa, seperti air terjun dan hutan cemara.

2. Gunung Kerinci

Merupakan gunung tertinggi di pulau Sumatera sekaligus gunung berapi tertinggi di Indonesia. Ketinggiannya mencapai 3.805 mdpl. 

Gunung ini terletak di Provinsi Jambi yang bersebelahan dengan Provinsi Sumatera Barat.

Paling banyak didaki di Indonesia karena selain menantang, pemandangan alamnya juga sangat indah. Dari atas gunung ini, hamparan kota Jambi, Bengkulu, Padang hingga Samudera Hindia terlihat jelas.

3. Gunung Bromo

Memiliki ketinggian 2.329 mdpl dan terletak di empat wilayah kabupaten, yaitu Pasuruan, Probolinggo, Lumajang dan Malang. Gunung ini disucikan oleh masyarakat Suku Tengger sehingga ada beberapa larangan yang berlaku bagi pendaki. 

Namun, Gunung Bromo masih menjadi incaran para pendaki karena tergolong mudah didaki dan menyuguhkan lanskap matahari terbit yang sangat memukau.

4. Gunung Merbabu

Terletak di Kabupaten Magelang, Boyolali dan Semarang dengan ketinggian 3.124 mdpl. Gunung Merbabu memiliki banyak jalur pendakian. 

Pendaki bisa menemukan pemandangan menakjubkan. Selain itu, ada savana indah di pertengahan gunung Merbabu yang dapat menambah daya tarik bagi para pendaki.

5. Gunung Gede Pangrango

Berada dalam lingkup Taman Nasional Gede Pangrango. Memiliki ketinggian 3.008 mdpl. Termasuk gunung yang menjadi incaran para pendaki pemula karena jalurnya bersahabat. 

Ada tiga jalur pendakian, yaitu Jalur Cibodas, Jalur Gunung Putri, dan Jalur Selabintana. Pendaki juga akan disuguhkan hamparan padang Edelweiss yang memesona.

6. Gunung Semeru

Berada di Kabupaten Lumajang dan Malang, Jawa Timur. Memiliki ketinggian 3.676 mdpl. Termasuk gunung yang banyak didaki di Indonesia karena dikenal memiliki keindahan alam menawan, seperti danau Ranu Kumbolo, Edelweiss Kalimati, Air Terjun Tumpak Sewu, Tanjakan Cinta dan lain sebagainya. 

Selain itu, predikat Semeru sebagai gunung tertinggi di Pulau Jawa menantang banyak pendaki untuk menaklukkannya.

7. Gunung Rinjani

Berada di Pulau Lombok dengan ketinggian 3.726 mdpl, menjadikan Gunung Berapi tertinggi kedua di Indonesia. Selain itu menjadi kesukaan para pendaki karena keindahan alamnya. 

Bukan hanya pemandangan alamnya yang memukau, di kawasan Gunung Rinjani juga banyak hewan unik.

Nah, itu tujuh gunung paling banyak didaki di Indonesia. Bisa menjadi pilihan untuk berpetualang.

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut