Calon penumpang masih memadati Bandara Banyuwangi, Rabu (2/12/2020). (Foto: iNews.id/Eris Utomo).

“Kami selalu melakukan observasi, terutama untuk runway. Kami menggunakan paper test untuk mengetahui tingkat paparan abu vulkanik,” kata Executive General Manager Bandara Banyuwangi, Cin Asmoro, Rabu (2/12/2020).

Selain itu, pihaknya juga terus mengupdate perkembangan kondisi Gunung Semeru. Sebab, di bulan Desember ini aktivitas penerbangan diperkirakan cukup padat, karena menghadapi libur Natal dan Tahun Baru.

“Kami update terus. Mudah-mudahan kondisi ini segara berakhir, sehingga semuanya berjalan normal dan lancar,” katanya.
Diketahui, Bandara Banyuwangi sempat terdampak abu vulkanik akibat aktivitas Gunung Bromo. akibatnya rute penerbangan diubah dari semula di jalur selatan ke jalur utara.


Editor : Ihya Ulumuddin

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network