"Kami mengapresiasi Pangkoarmada II yang telah menyiapkan arnada KRI untuk memberangkatkan seluruh bala bantuannya kepada para korban bencana di NTT," ujar Khofifah.
Bantuan kemanusiaan yang dikirimkan melalui jalur laut itu diperoleh melalui kerja sama Satgas Penanggulangan Bencana (Gulben) Spotmar Koarmada II bekerja sama dengan Satgas Posko Bantuan Kemanusiaan Bencana Alam NTT Lantamal V Surabaya.
Bantuan sosial tersebut berasal dari Gubernur Jatim, Pangkoarmada II, Kapolda Jatim, Pangdam V Brawijaya, Walikota Surabaya, Komandan Lantamal V, Kadissenlekal serta beberapa perwakilan masyarakat. Selama proses pengumpulan bantuan sampai ke titik pengiriman Armada II tetap menerapkan protokol kesehatan dengan ketat.
Editor : Ihya Ulumuddin
Artikel Terkait