Diketahui, seorang warga Desa Dawu, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi, menemukan sebuah benda terbuat dari logam, Selasa sekitar pukul 07.50 WIB tadi. Benda itu diduga merupakan serpihan atau bagian dari pesawat.
Benda berbahan metal tersebut pertama kali ditemukan oleh salah satu warga bernama Hartono di kebunnya. Pagi tadi, Hartono mendengar suara keras mirip benda jatuh dari ketinggian menimpa pohon, diikuti dengan lewatnya sebuah pesawat di sekitar rumahnya. Setelah didekati, ternyata sebuah benda warna hijau tua berbentuk lonjong menghujam ke dalam.
Benda itu memiliki pajang sekitar 60-70 sentimeter dan berat sekitar 10-15 kilogram. Temuan tersebut lantas dilaporkan oleh Hartono kepada perangkat desa setempat. Selain menganggap aneh, dia juga khawatir ada sesuatu dengan benda tersebut.
Editor : Maria Christina
Artikel Terkait