get app
inews
Aa Text
Read Next : Sambut HUT ke-11 Tahun, Perindo Bangun 11 Titik Sumber Air Bersih Dimulai dari Sikka NTT

Wamenparekraf Angela Kunjungi KBS, Minta Pengelola Tingkatkan Inovasi dan Daya Tarik

Minggu, 11 Februari 2024 - 14:24:00 WIB
Wamenparekraf Angela Kunjungi KBS, Minta Pengelola Tingkatkan Inovasi dan Daya Tarik
Wamenparekraf Angela Kunjungi KBS, Minta Pengelola Tingkatkan Inovasi dan Daya Tarik (Foto: iNews/Masdarul Khoiri)

SURABAYA, iNews.id - Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf), Angela Tanoesoedibjo mengunjungi Kebun Binatang Surabaya (KBS), Minggu (11/2/2024). Angela berkesempatan melihat langsung koleksi binatang yang ada di kebun binatang milik Pemkot Surabaya ini

Angela juga meminta pengelola KBS untuk terus berinovasi dan meningkat daya tarik pengunjung. Menurut Angela, ini penting dilakukan agar KBS tetap bisa menjadi rukukan dan jujugan masyarakat untuk rekreasi.

"KBS harus terus berinovasi agar bisa bersaing dan eksis," ujarnya.

Dia ingin KBS mampu bersaing. Saat pandemi dan sekarang, banyak tempat usaha tutup. Namun, Angela melihat KBS masih eksis dan semakin banyak dikunjungi masyarakat yang ingin rekreasi. 

"Cukup membanggakan karena performa KBS baik dan jadi kebanggaan Kota Surabaya, bahkan Indonesia," katanya.

Angela pun menyapa masyarakat Kota Surabaya dan sekitarnya yang sedang liburan di  kebun binatang milik Pemkot Surabaya. Dia melihat langsung kandang komodo dan jerapah. Tak hanya melihat binatang leher panjang ini, Angela juga memberi makan jerapah. 

"Seru ya," kata Angela sambil menyuapkan sayur kacang panjang dan wortel ke dua ekor jerapah jantan dan betina ini.

Editor: Nani Suherni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut