Tolak KLB Deli Serdang, DPC Partai Demokrat se-Jatim Tetap Loyal pada AHY

SURABAYA, iNews.id - Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat (PD) di The Hill Hotel and Resort Sibolangit, Deli Serdang, Sumatera Utara menuai protes di Jawa Timur (Jatim). Seluruh pengurus PD di Jatim tegas menolak dan mengecam aktivitas oleh rival Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) itu.
Penolakan itu disampaikan seluruh DPC PD dalam Apel Siaga Virtual, Jumat (5/3/2021). Apel siaga ini dipimpin Plt Ketua DPD PD Jatim Emil Elestianto Dardak dan Plt Sekretaris DPD PD Jatim Bayu Airlangga.
"Dalam apel siaga tersebut Plt Ketua DPD dan seluruh Ketua dan Sekretaris DPC PD se- Jatim secara lisan menyampaikan tekadnya untuk tetap loyal kepada kepemimpinan AHY sebagai Ketua Umum DPP dan dengan tegas menolak pelaksanaan KLB," kata Ketua Badan Komunikasi Strategis (Bakomstra) DPD partai Demokrat Jatim, Fatkhul Hadi, Jumat (5/3/2021).
Fatkhul Hadi mengatakan, melalui apel siaga virtual itu juga, pihaknya optimistis, kader Partai Demokrat se-Jatim tetap satu suara serta solid demi menjaga keutuhan partai. "Apel siaga ini diikuti seluruh Ketua DPC dan sekretaris bagi DPC yang ketuanya sedang kosong posisinya," ujarnya.
Fatkhul Hadi juga memastikan, jajaran pengurus Demokrat Jatim serta DPC Demokrat se-Jatim tidak terlibat upaya KLB ilegal, terlebih sebelumnya, para DPC juga menyatakan kesetiaannya kepada AHY. Menurut dia, ada isu KLB ilegal ini justru memperkuat soliditas partai di Jatim.
"Kami pastikan pengurus Demokrat Se-Jatim tidak ada ada yang terlibat KLB ilegal atau GPK-PD," katanya.
Ketua DPC Partai Demokrat Kota Madiun, Istono menegaskan, pihak akan berjuang sekuat tenaga untuk melawan gerakan melawan AHY. "Kami tegak lurus menjunjung hasil Kongres V dengan ketua umum AHY. Partai Demokrat harus kita bela dengan sekuat tenaga," kata Istono.
Editor: Ihya Ulumuddin