get app
inews
Aa Text
Read Next : Kasus Kematian Mahasiswi UMM, Bripka AS Terancam Dipecat dan Dikenakan Pembunuhan Berencana

Terungkap Motif Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Pasuruan, Iri Toko Kelontong Korban Laris

Minggu, 31 Desember 2023 - 05:03:00 WIB
Terungkap Motif Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Pasuruan, Iri Toko Kelontong Korban Laris
Tempat Kejadian Perkara (TKP) pembunuhan terhadap ibu dan anak di Pasuruan, Jawa Timur, Sabtu (30/12/2023). (Foto: Jaka Samudra).

PASURUAN, iNews.id- Kasus pembunuhan terhadap seorang ibu dan anak di Pasuruan, Jawa Timur semakin menemukan titik terang. Polisi telah mengungkap motif pelaku yang merupakan masih tetangga korban.

Kasat Reskrim Polres Pasuruan Kota AKP Rudy Hidajanto mengatakan, pelaku berinisial MS yang tinggal 500 meter dari rumah korban. Motif pelaku, kata dia sakit hati karena toko milik korban ramai pembeli.

"Pengakuan pelaku karena dia iri laris dagangannya kemudian dia melakukan pembunuhan," ujar AKP Rudy di Mapolres Pasuruan Kota, Sabtu (30/12/2023).

Dia mengungkapkan, pelaku setelah membunuh korban sempat mencari barang berharga yang berada di dalam rumah. Namun, lanjut dia pelaku tidak menemukan barang-barang untuk diambil.

"Dia nyoba-nyoba mencari barang-brang milik korban. Dia buka semua lemari-lemari itu apakah ada barang yang berharga dan ternyata tidak ditemukan," ucapnya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut