get app
inews
Aa Text
Read Next : Teror di Sampang, Mobil dan Motor Warga Hangus Dibakar OTK

Teror Bom Ikan di Rumah Sipir Lapas Malang, Polisi Belum Tangkap Pelaku

Rabu, 02 November 2022 - 07:27:00 WIB
Teror Bom Ikan di Rumah Sipir Lapas Malang, Polisi Belum Tangkap Pelaku
Tangkapan layar rekaman CCTV dua terduga pelaku teror bom di rumah petugas Lapas Malang. (Foto: Istimewa)

MALANG, iNews.id - Kasus teror bom ikan di rumah sipir Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Malang belum terungkap. Sampai saat ini polisi belum menangkap pelaku, kendati dugaan motif telah didapatkan. 

Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana mengatakan, penyidik telah memeriksa 10 saksi dalam kasus tersebut. Hasilnya, penyidik telah menemukan motif atas teror tersebut, termasuk dugaan adanya persoalan pemberantasan peredaran narkotika. 

"Kita sudah bisa mendeteksi motifnya, namun untuk kepastiannya tentunya masih ada hal-hal yang perlu kita dalami lagi. Masih sebatas dugaan, kami tidak mau berandai-andai. Nanti apabila ada perkembangan progres penyelidikan, akan kita sampaikan," tuturnya. 

Saat ini pihaknya juga terus berkoordinasi dengan Polda Jawa Timur dan pihak Lapas Kelas I Malang melakukan pendalaman. Harapannya, kasus tersebut segera terkuak. 

"Proses penyelidikan pendalaman terus kami lakukan, berkoordinasi dengan tim yang membackup kami dari Polda Jawa Timur. Kami juga berkoordinasi dengan pihak Lapas, tempat saksi dan korban bekerja," ujarnya.

Editor: Ihya Ulumuddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut