get app
inews
Aa Text
Read Next : 4.610 Meter Kubik Kayu Disita di Gresik, Hasil Pembalakan Liar Hutan Kepulauan Mentawai

Sosok Ainun Najib, Warga NU Gresik yang Disebut Jokowi: Apa pun Bisa, Masih Muda Sekali

Senin, 31 Januari 2022 - 16:09:00 WIB
Sosok Ainun Najib, Warga NU Gresik yang Disebut Jokowi: Apa pun Bisa, Masih Muda Sekali
Ainun Najib (berpeci), warga NU yang disebut dan dipuji Presiden Jokowi saat Pengukuhan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Masa Khidmat 2022-2027 dan Harlah Ke-96 NU, Senin (31/1/2022). (Foto: Instagram Ainun Najib)

JAKARTA, iNews.id - Sosok Ainun Najib disebut-sebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat menghadiri Pengukuhan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Masa Khidmat 2022-2027 dan Harlah Ke-96 NU, Senin (31/1/2022). Jokowi memuji pria itu hingga menyarankan Kiai NU untuk mengajaknya pulang bekerja di Indonesia.

Ternyata Ainun Najib juga tidak menyangka mendapat pujian dari Presiden Jokowi.

"Ga nyangka, kirain udah dianggap “enemy of the state” aja for being critical," cuit Ainun Najib di akun Twitter-nya, menanggapi pemberitaan tersebut dan sapaan dari teman-temannya, Senin (31/1/2022).   

Siapa Ainun Najib? Ainun Najib adalah warga NU asal Kabupaten Gresik, Jawa Timur, yang berprofesi sebagai ahli teknologi informasi atau praktisi teknologi informasi. Dia tinggal bersama istrinya Nimah Eka Yanti dan empat anak mereka di Singapura

Ainun memiliki latar belakang pendidikan madrasah, sama dengan istrinya. Dikutip dari sejumlah sumber, dia menghabiskan masa remaja di Gresik dan melanjutkan sekolahnya di SMUN 5 Surabaya. Dia pernah menjadi anggota tim Indonesia dalam Olimpiade Matematika Asia Pasifik 2003 dan meraih honorable mention.

Dia melanjutkan pendidikan sarjana di Universitas Teknologi Nanyang (NTU), Singapura, jurusan Computer Engineering. Di NTU, Ainun Najib juga bergabung mewakili NTU dalam perlombaan pemrograman ACM ICPC tahun 2006-2007 bersama dua mahasiswa Indonesia lainnya. 

Tim ini menjuarai ACM ICPC level regional Asia di Teheran, Iran (2006) dan ikut bertanding di level dunia di Tokyo, Jepang (2007).

Setelah lulus, dia bergabung dengan IBM Singapura sebagai software engineer. Dia kemudian menjadi konsultan senior.

Ainun dikenal sebagai juru bicara dan salah satu penggagas situs KawalPemilu.org, situs crowdsourcing digitalisasi dan penghitungan hasil Pemilihan Umum Presiden 2014 berdasarkan scan formulir C1 dari KPU. 

Selain itu, Ainun dan rekannya Pahlevi Fikri Auliya meluncurkan situs kawalapbd.org pada Maret 2015. Situs ini menjabarkan rencana APBD versi kedua pihak, termasuk menunjukkan perbedaan-perbedaan dan kejanggalan yang ada di kedua anggaran tersebut. Ainun Najib juga menggagas KawalCOVID19.

Sebelumnya Presiden sat Pengukuhan PBNU Masa Khidmat 2022-2027 dan Harlah Ke-96 NU di Balikpapan, Kalimantan Timur, yang disaksikannnya secara virtual dari Jakarta, Senin (31/1/2022), mengatakan, kenal dengan salah satu ahli teknologi informasi yang kini tinggal di Singapura. Orang itu warga NU, Ainun Najib.

Menurut Presiden, Ainun Najib akan mampu membantu NU memiliki basis data digital dan lainnya.

"Saya kenal satu orang, yang lain masih banyak lagi. Beliau ini kerja di Singapura, sudah lama, tujuh tahun lalu saya kenal. 'Ngerjain' ini semuanya, apa pun bisa. Masih muda sekali, namanya mas Ainun Najib. NU," ucap Presiden.

Presiden berseloroh, gaji Ainun di Singapura sangat besar. Kemungkinan harus dibayar lebih besar jika diminta bekerja di Indonesia. Namun Presiden meyakini, jika para Kiai NU yang meminta langsung kepada Ainun Najib, maka yang bersangkutan akan bersedia dibayar berapa pun.

Editor: Maria Christina

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut