get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengalaman Wisata Baru! KAI Sulap Perjalanan ke Bandung Jadi Lebih Hangat dan Berkesan

PT KAI Daop 8 Surabaya Gelar Vaksinasi Covid-19 untuk Keluarga Pekerja 

Senin, 16 Agustus 2021 - 12:36:00 WIB
PT KAI Daop 8 Surabaya Gelar Vaksinasi Covid-19 untuk Keluarga Pekerja 
PT Kai menggelar vaksinasi Covid-19 untuk keluarga pekerja. (ilustrasi).

SURABAYA, iNews.id - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 8 Surabaya menggelar vaksinasi Covid-19 untuk keluarga bekerja di wilayah Surabaya dan sekitarnya. Kegiatan vaksinasi Covid-19 ini menggandeng Lantamal V Surabaya dan akan menyasar 500 peserta. 

Kegiatan vaksinasi Covid-19 ini dilakukan selama lima hari, mulai dari Senin (16/8/2021) hingga Sabtu (21/8/2021), di Gedung Brantas Kantor KAI Daop 8 Surabaya.

Humas PT KAI Daop 8 Surabaya Luqman Arif mengatakan, vaksinasi tersebut bertujuan untuk mempercepat program vaksinasi Covid-19 pada masyarakat sesuai dengan program pemerintah. 

"Semoga dengan semakin banyak masyarakat yang mendapat vaksin, krisis akibat pandemi ini bisa cepat berlalu dan kehidupan kembali pulih," ujarnya, Senin (16/8/2021). 

Editor: Ihya Ulumuddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut