get app
inews
Aa Text
Read Next : Tragedi di Ponpes Al Khoziny, Polda Jatim Akan Minta Keterangan Ahli Pidana dan Konstruksi 

Lepas Zona Merah, Pemkab Sidoarjo Wacanakan Sekolah Tatap Muka

Jumat, 07 Agustus 2020 - 13:15:00 WIB
Lepas Zona Merah, Pemkab Sidoarjo Wacanakan Sekolah Tatap Muka
Ilustrasi kegiatan belajar di sekolah. (Foto: US News)

SIDOARJO, iNews.id – Status Kota Sidoarjo, Jawa Timur (Jatim) berubah dari zona merah menjadi oranye. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo kini tengah mengevaluasi dan analisa penyelenggaraan sekolah secara tatap muka.

Kegiatan belajar mengajar (KBM) tatap muka ini akan mencakup semua jenjang pendidikan mulai dari sekolah dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA). KBM tatap muka ini mencakup 18 kecamatan yang ada di wilayah Sidoarjo.

Plt Bupati Sidoarjo, Nur Achmad Syaifuddin menngatakan, untuk mempersiapkan penyelenggaraan sekolah dengan sistem tatap muka ini, pihaknya kini tengah melakukan evaluasi dan analisa dengan dinas pendidikan setempat dan sejumlah tim ahli dibidangnya.

“Kita masih melakukan evaluasi dan analisa, apakah sekolah dengam sistem tatap muka ini bisa dilakukan di seluruh sekolah di Sidoarjo. Namun dengan tetap melihat dan mempertimbangkan situasi dan kondisi yang ada di tengah pandemi Covid-19 ini,” kata Cak Nur, sapaan akrab Nur Achmad Syaifuddin.

Dia berharap, seiring dengan berubahnya status Sidoarjo dari zona merah menjadi oranye, belajar mengajar dengan sistem tatap muka bisa segera dilaksanakan di seluruh sekolah.

Sementara itu, Wakil Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Sidoarjo, Kombes Pol Sumardji mengatakan, meski status Sidoarjo kini sudah berubah menjadi zona oranye, dia tetap berharap agar masyarakat tetap memperhatikan dan melaksanakan disiplin aturan protokol kesehatan. Di antaranya tetap memakai masker dan jaga jarak saat berada di tempat keramaian.

“Kita akan terus menegakkan disiplin aturan protokol kesehatan dengan tetap melakukan razia masker di tempat keramaian,” katanya.

“Covid-19 hingga saat ini masih ada. Untuk masyarakat Sidoarjo harus tetap jaga kesehatan dan tetap waspada dengan tetap memakai masker dan jaga jarak," kata Sumardji.

Editor: Umaya Khusniah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut