Kronologi Pembunuhan Pelajar SMP dalam Karung, Dibawa ke Belakang Rumah lalu Dicekik
MOJOKERTO, iNews.id - Kasus pembunuhan pelajar SMP di Mojokerto oleh teman sekelas sungguh mengejutkan. Apalagi pelaku juga memasukkan korban ke dalam karung dan membuangnya di bawah jembatan rel kereta api.
Banyak yang tidak menyangka anak di bawah umur itu sudah berani bertindak keji, menghabisi nyawa teman sendiri dengan sadis. Lalu, bagaimana pembunuhan kronologi pembunuhan itu terjadi?
Kapolres Mojokerto AKBP Wiwit Adi Satria, mengatakan, peristiwa pembunuhan terhadap korban Aura Enjelie (13) terjadi pada 15 Mei malam lalu. Saat itu, korban diajak bertemu di rumahnya. Ajakan itu disampaikan pelaku melalui chat WhatsApp (WA).
Ajakan itu diterima korban. Selepas isya', sekitar pukul 18.45 WIB, korban membawa motor dan pergi ke rumah pelaku di kawasan Kecamatan Kemlagi.
Tiba di rumah pelaku, korban langsung dibawa ke belakang rumahnya. Di sana, teman pelaku berinisial AD (19) sudah menunggu.
Saat itulah, korban dihabisi. Korban dipukul dan dicekik oleh kedua pelaku dibagian leher depan dan belakang hingga tewas.
"Dibunuh malam itu juga. Lokasinya di belakang rumah AB, berjarak sekitar 100 meter," katanya.
Di tempat itu pula, pelaku AD tega menyetubuhi korban yang sudah menjadi mayat hingga dua kali. Setelah itu, mayat korban dimasukkan ke dalam karung dan dibuang di bawah jembatan rel kereta api di kawasan Sooko.
Editor: Ihya Ulumuddin