get app
inews
Aa Text
Read Next : Geger! Kerangka Wanita Pakai Duster Ditemukan di Tambak Pantai Sidoarjo

Kerangka Wanita Pakai Daster Ditemukan di Pantai Sidoarjo, Diduga Sudah Tewas Sebulan

Selasa, 23 September 2025 - 14:04:00 WIB
Kerangka Wanita Pakai Daster Ditemukan di Pantai Sidoarjo, Diduga Sudah Tewas Sebulan
Evakuasi kerangka wanita pakai duster dari area tambak dekat bibir pantai Sedati, Sidoarjo. (Foto: iNews TV)

SIDOARJO, iNews.id - Penemuan kerangka manusia yang masih mengenakan daster menggemparkan warga Desa Tambak Segoro, Kecamatan Sedati, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Kerangka itu ditemukan di area tambak dekat bibir pantai pada Minggu (21/9/2025).

Korban diduga seorang perempuan yang sudah meninggal lebih dari satu bulan. Kondisi jasad yang tinggal kerangka membuat warga geger.

Penemuan ini menjadi perbincangan hangat lantaran lokasi tambak biasanya ramai untuk aktivitas warga mencari ikan maupun udang.

Sugeng warga setempat mengatakan, Kerangka wanita tersebut pertama kali dilihat seorang anak kecil yang sedang memancing di sekitar tambak. Dia langsung memberitahu orang tuanya setelah melihat penampakan mencurigakan.

“Yang tahunya itu anak kecil. Terus bilangnya ke orang tuanya, orang tuanya panggil kepala desa,” kata Sugeng, Senin (22/9/2025).

Temuan itu kemudian dilaporkan ke Polsek Sedati, yang selanjutnya berkoordinasi dengan Basarnas Surabaya untuk melakukan evakuasi.

Petugas gabungan segera mengevakuasi kerangka wanita tersebut dari pinggir pantai. Kondisi jasad yang hanya tinggal tulang membuat proses evakuasi berlangsung hati-hati.

Kerangka itu kemudian dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Porong, Sidoarjo, guna dilakukan pemeriksaan forensik lebih lanjut. Hingga kini identitas korban belum diketahui karena tidak ditemukan dokumen maupun tanda pengenal di sekitar lokasi.

Editor: Donald Karouw

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut