Kawanan Pencuri Terekam CCTV Gasak Motor Penghuni Kos di Mojokerto
Rabu, 01 September 2021 - 13:48:00 WIB
MOJOKERTO, iNews.id - Tiga kawanan pencuri membawa kabur motor di rumah kos Desa Ngimbangan, Kecamatan Mojosari, Mojokerto, Rabu (1/9/2021) dini hari. Pelaku dengan mudah mencuri sepeda motor karena pemilik lupa mengunci setang usai pulang kerja.
Aksi pencurian sepeda motor ini terekam kamera CCTV. Berdasarkan rekaman, pelaku masuk melalui pagar depan, lalu mendorong motor curian keluar.
Pemilik motor, Anjar Iswanto (30) kaget mengetahui motornya hilang. Pekerja pabrik di Ngoro ini tidak menyangka ada kawanan pencuri masuk dan membawa motor miliknya.
Editor: Ihya Ulumuddin