Juragan 99 Mundur dari Arema FC
JAKARTA, iNews.id - Gilang Widya Pramana atau yang karib dikenal Juragan 99 menyatakan mundur dari jabatan presiden Arema FC. Keputusan itu disampaikan lewat konferensi pers, Sabtu (29/10/2022).
"Pada hari ini saya nyatakan saya mundur dari Presiden Arema," kata Juragan 99 dalam penggalan video yang diunggah akun Instagram @pengamatsepakbola.
Meski demikian, tidak diketahui secara pasti alasan dirinya mundur dari manajemen Arema FC. Namun dalam kesempatan itu dia mengaku merasa sedih dan trauma.
Atas rasa itu, dia menyatakan rehat dari dunia sepak bola.
"Rasa kesedihan, rasa trauma yang mendalam. Saya memutuskan untuk istirahat, untuk rehat dari dunia sepak bola," kata dia.
![]()
Baca JugaDiperiksa Terkait Tragedi Kanjuruhan, Juragan 99 Penuhi Panggilan Polda Jatim
View this post on Instagram
![]()
Baca JugaJuragan 99 dan 14 Saksi Tragedi Kanjuruhan Akan Diperiksa, Ada Tersangka Baru?
![]()
Baca JugaTragedi Kanjuruhan, Presiden Arema FC Juragan 99: Saya Siap Tanggung Jawab
A post shared by Pengamat Sepakbola ???? (@pengamatsepakbola)
Editor: Rizky Agustian