HUT ke-15, MNC Land Gelar Pameran Batik bersama UMKM Kota Surabaya
SURABAYA, iNews.id - MNC Land menggelar pameran batik dalam Hari Ulang Tahun (HUT) ke-15, di One East Penthouse and Residence, Jalan Kertajaya Indah Surabaya, Selasa (27/9/2022). Acara ini berlangsung dari tanggal 27 September hingga 2 Oktober dan diikuti oleh 22 Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) batik di Kota Surabaya.
Pameran batik UMKM ini dibuka langsung Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi. Orang nomor satu di Surabaya ini juga berkesempatan melihat langsung aneka produk batik yang dihasilkan para pelaku UMKM.

Pada kesempatan itu Eri berharap MNC Land dan Pemkot Surabaya terus bersinergi dalam berbagai kegiatan, termasuk pengembangan dan penguatan UMKM. "Pemkot dan MNC Grup sudah sering bersinergi. Ada banyak yang bisa dilakukan, misalnya kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan lapangan pekerjaan," katanya.
Direktur MNC Land Natalia Tanudjaja mengatakan, pameran batik UMKM surabaya dalam peringatan HUT ke-15 MNC Land merupakan wujud nyata program CST MNC Land yang bertujuan mendukung program pemerintah kota, khususnya dalam memajukan pertumbuhan perekonomian UMKM di Surabaya.
Editor: Ihya Ulumuddin