Hari Pramuka ke-60, Kwarcab Lumajang Gelar Vaksinasi Covid-19 dan Donor Plasma
LUMAJANG, iNews.id - Pramuka Kwarcab Lumajang menggelar vaksinasi massal untuk masyarakat umum, Jumat (13/8/2021). Sebanyak 2.000 dosis vaksin disiapkan untuk kegiatan ini.
Ketua Kwarcab Lumajang, Indah Amperawati, mengatakan, kegiatan vaksinasi Covid-19 digelar dalam rangka Hari Pramuka ke-60. Selain vaksinasi, Kwarcab Lumajang juga menggelar bakti sosial dan donor plasma konvalesen untuk penderita Covid-19.
"Kami menyelenggarakan kegiatan vaksinasi di semua puskesmas dalam rangka Hari Pramuka. Kami dibantu 2.000 dosis vaksin oleh Kwarda Jawa Timur," ujar perempuan yang juga wakil bupati Lumajang ini.
Pada pelaksanaan vaksinasi ini masih ada masyarakat yang mengaku takut dengan beberapa alasan. Namun, tak sedikit masyarakat yang juga antusias mengikuti vaksinasi Covid-19.
Karenanya, Indah mengimbau agar masyarakat tidak takut untuk melakukan vaksin. "Saya mengimbau agar jangan takut untuk vaskin, selama kita sehat dan tidak dalam keadaan sakit kemudian divaksin, insyallah tidak akan ada dampak apa-apa," ujarnya.
Dia juga meminta kepada masyarakat yang akan melakukan vaksin untuk menyampaikan secara jujur kondisi fisik saat proses screening. "Kalau tidak sehat jangan melakukan vaksin. Makanya kalau ditanya saat screening maka harus menyampaikan dengan jujur," katanya.
Editor: Ihya Ulumuddin