get app
inews
Aa Text
Read Next : Single Ticket Berakhir, Penumpang Kapal di Bakauheni Kecewa Diberi Tahu Dadakan

H-3 Lebaran Pelabuhan Ketapang Membeludak, 64.000 Pemudik Tiba dari Bali

Rabu, 19 April 2023 - 13:16:00 WIB
H-3 Lebaran Pelabuhan Ketapang Membeludak, 64.000 Pemudik Tiba dari Bali
Sebanyak 64.000 penumpang asal Bali tiba di Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, untuk melakukan mudik ke kampung halaman masing-masing pada H-3 Lebaran. (Foto: Eris Utomo)

BANYUWANGI, iNews.id - Puluhan ribu pemudik asal Bali tiba di Pelabuhan Ketapang, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur (Jatim) pada H-3 Lebaran, Rabu (19/4/2023). Pemudik didominasi pejalan kaki dan pengendara sepeda motor.

Berdasarkan data manifestasi, sebanyak 64.000 penumpang tiba dari Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali.

Rata-rata, para pemudik merupakan pekerja di Bali yang akan pulang ke kampung halamannya di sejumlah kota di Pulau Jawa untuk memperingati Idul Fitri bersama keluarga.

"Tadi naik travel, mau lanjut pulang naik travel lagi," ujar salah seorang pemudik, Rahmad.

Sementara itu, pemudik lain, Dewi, mengaku melakukan mudik Lebaran menaiki mobil dari Bali. Dia menuju Madiun.

"Tujuan ke Madiun, naik mobil. Dijemput sama saudara," kata Dewi.

Secara terperinci, sebanyak 11.243 unit sepeda motor tiba di Pelabuhan Ketapang dari Bali dengan menumpang kapal feri. Mereka akan melanjutkan perjalanan ke kampung halaman masing-masing.

Editor: Rizky Agustian

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut