get app
inews
Aa Text
Read Next : 2 Kecamatan Terdampak Awan Panas Erupsi Gunung Semeru, 300 Warga Diungsikan

Gunung Semeru Erupsi, Hati-Hati Abu Vulkanik Bikin Jalan Licin saat Hujan

Senin, 05 Desember 2022 - 14:42:00 WIB
Gunung Semeru Erupsi, Hati-Hati Abu Vulkanik Bikin Jalan Licin saat Hujan
Ilustrasi, pengendara motor saat melintas di jalan yang diselimuti abu vulkanik. (Foto: Antara).

JAKARTA, iNews.id - Abu vulkanik yang keluar dari aktivitas erupsi gunung api bisa menyebabkan jalan menjadi licin saat terkena air hujan. Penjelasan itu disampaikan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG).

Peneliti Bumi Madya PVMBG Agus Budianto meminta pengendara yang bermukim di sekitar gunung api tengah erupsi, seperti Gunung Semeru agar berhati-hati saat berkendara agar terhindar dari kecelakaan.

"Abu itu bisa menjadi pelicin kalau terkena air hujan," ujar Agus saat mengikuti diskusi bertajuk, Informasi Kebencanaan Geologi dan Perizinan Air Tanah dipantau melalui akun Instagram Badan Geolog di Jakarta, Senin (5/12/2022).

Diajuga mengingatkan warga agar mengantisipasi bahaya longsor yang terjadi di kawasan lereng dan mewaspadai bahaya lahar di sepadan sungai karena abu vulkanik adalah material lepas yang mudah terbawa air.

Menurutnya, lahar merupakan bahaya sekunder dari aktivitas erupsi gunung api berupa endapan material erupsi yang mengisi lembah yang berhulu di pusat erupsi. Material tersebut dapat berupa bongkah hingga abu yang apabila tercampur oleh air akan menjadi lumpur.

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut