Embun Upas di Lautan Pasir Bromo Pikat Wisatawan, Ini Penampakannya

MALANG, iNews.id - Fenomena embun upas atau lapisan tipis es kembali muncul di kawasan Wisata Gunung Bromo. Kemunculan embun upas atau lapisan tipis es mulai muncul sejak Selasa kemarin (30/5/2023) di gunung yang berada di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS).
Kepala Bagian Tata Usaha Balai Besar TNBTS Septi Eka Wardhani mengungkapkan, fenomena embun upas atau yang juga biasa disebut frost ini memang dilaporkan muncul di kawasan Lautan Pasir Gunung Bromo sejak beberapa hari terakhir.
"Fenomena embun upas terjadi di kawasan Lautan Pasir Bromo. Baru terjadi hari ini, namun bisa terjadi lagi ketika suhu cukup dingin," kata Septi, dikonfirmasi pada Rabu pagi (31/5/2023).
Fenomena embun upas atau es ini memang disebut Septi kerap muncul khususnya ketika musim kemarau. Menurutnya, fenomena embun upas tersebut hanya dijumpai pada saat pagi hari, atau sebelum matahari terbit dengan sempurna. Fenomena itu, juga menarik perhatian para wisatawan yang berkunjung ke Gunung Bromo.
"Ini merupakan fenomena alam yang sering dijumpai di Gunung Bromo saat musim kemarau. Ini hanya dijumpai pada pagi hari, sebelum matahari terbit dengan sempurna," katanya.
Dia menambahkan, pada saat terjadi fenomena embun upas di kawasan Taman Nasional tersebut, suhu udara tercatat berkisar antara 5-9 derajat Celcius. Fenomena embun upas tersebut, juga bisa terjadi di kawasan Ranupani dan Ranu Regulo.
Keberadaan embuh upas yang terjadi setiap tahun tersebut, tidak bisa diperkirakan kapan akan terjadi. Munculnya embun upas hanya terjadi pada saat-saat tertentu dan memang menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung.
Editor: Ihya Ulumuddin