get app
inews
Aa Text
Read Next : Polda Bengkulu Ungkap Kasus Minyak Goreng Tak Sesuai Takaran, 1 Orang Ditetapkan Tersangka

DPD Perindo Trenggalek Sediakan 1.500 Liter Minyak Goreng Murah untuk Warga

Selasa, 08 Februari 2022 - 21:39:00 WIB
DPD Perindo Trenggalek Sediakan 1.500 Liter Minyak Goreng Murah untuk Warga
DPD Perindo Trenggalek menjual minyak goreng murah untuk warga, Selasa (8/2/2022). (istimewa).

"Kami mengucapkan terimakasih kepada Bapak Hary Tanoe ketua umum, dan ketua DPW HM Mirdasy. Kami juga berterima kasih kepada Muspika Karangan yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini," katanya. 

Rudi menambahkan, partai Perindo akan berupaya mengusung program sosial yang bisa membantu rakyat, terutama kelangkaan minyak goreng yang saat ini terjadi. Ini adalah bazar yang pertama, ke depan kami akan mengupayakan jumlah alokasi minyak lebih banyak lagi sehingga akan lebih banyak masyarakat yang merasakan manfaat ini. 

Suratmiati, warga Desa Jati mengatakan sangat berterima kasih atas program Bazar Murah Partai Perindo. "Saya sangat senang bisa mendapatkan minyak goreng murah, semoga partai perindo terus membawa program-program yang bisa mendukung kebutuhan rakyat kecil seperti kami" tutur Ratmi. 

Pada kesempatan tersebut, partai Perindo memanfaatkan bazar sebagai sarana membantu masyarakat mengurangi kelangkaan minyak di Trenggalek. "Kami juga menyosialisasikan logo baru Partai Perindo. Semoga bazar ini dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan terutama minta goreng," tutup Rudi Harsono.

Editor: Ihya Ulumuddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut