Diduga Mabuk Miras, 8 Pesilat di Jombang Ngamuk lalu Bacok 3 Warga
Rabu, 28 September 2022 - 19:33:00 WIB
Selain dengan tangan kosong, kata dia, para pesilat ini juga mengejar warga hingga ke tengah sawah lalu menyerangnya dengan senjata tajam, kayu, dan batu. Akibat serangan tersebut, 3 orang luka-luka.
“Delapan orang sudah ditangkap. Jumlah tersangka masih akan bisa bertambah lagi,” ucapnya.
Agar peristiwa seperti ini tidak terus terulang, polisi mengimbau para pimpinan perguruan silat agar mengendalikan anggota masing-masing setiap menggelar acara.
“Jika ada yang berani berbuat onar dan mengganggu warga, kami mengancam akan melakukan tindakan tegas terhadap mereka,” katanya.
Editor: Kastolani Marzuki