get app
inews
Aa Text
Read Next : 2 Kembali Ditemukan, Jumlah Korban Tewas Longsor Banjarnegara 12 Orang 16 Belum Ditemukan

Bocah Korban Penyekapan dan Penyiksaan 5 Orang Sekeluarga di Malang Sudah Bisa Diajak Bicara

Sabtu, 14 Oktober 2023 - 20:02:00 WIB
Bocah Korban Penyekapan dan Penyiksaan 5 Orang Sekeluarga di Malang Sudah Bisa Diajak Bicara
Pj Wali Kota Malang menjenguk D bocah korban penyekapan dan penyiksaan keluarganya di RSSA Malang (Avirista Midaada).

MALANG, iNews.id - Bocah korban penyekapan dan penyiksakan lima orang sekeluarga berangsur membaik. Saat ini korban berinisial D sudah bisa diajak berkomunikasi meski terbatas. 

Korban yang tengah dirawat di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang karena sejumlah luka dan mengalami stunting pun mendapat perhatian dari Pemerintah Kota (Pemkot) Malang.

Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat, didampingi Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (Dinsos P3AP2), Camat Kedungkandang, dan para relawan perlindungan anak menjenguk korban di RSSA Malang, Sabtu siang (14/10/2023). 

Wahyu menyempatkan diri berbincang dengan D bocah berusia 7 tahun asal Jalan KH. Malik Dalam Gang Permata Gading RT 4 RW 4, Kelurahan Buring, Kedungkandang, Malang. Tampak D diajak mewarnai dan bermain bersama oleh Wahyu Hidayat didampingi relawan perlindungan anak. 

Terlihat D antusias menerima kunjungan istimewa dari para pejabat di lingkungan Pemkot Malang tersebut. Beberapa kali senyum D juga mulai terlihat kendati sembari menahan sakit, dengan beberapa peralatan medis yang masih melekat di tubuhnya.

Wahyu mengatakan, kondisi kesehatan dan psikologis D-N sudah jauh lebih stabil. Dirinya menambahkan berat badan D-N sudah mengalami kenaikan dan komunikasi nya juga cukup bagus. D-N juga bisa beraktivitas mewarnai beberapa gambar.

Dia pun mengapresiasi kesigapan dinas, Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK), PSM dan pihak RSSA dalam penanganan D. Dirinya mengatakan ini menjadi faktor penting untuk memulihkan kondisi D-N. Wahyu juga memastikan kondisi D-N lewat dokter yang menangani dan semuanya menunjukkan perkembangan yang baik, termasuk kenaikan berat badan dari sebelumnya hanya 10 kilogram untuk bocah berusia 7 tahun.

Editor: Ihya Ulumuddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut