get app
inews
Aa Text
Read Next : Gempa Hari Ini Magnitudo 3,2 Guncang Pacitan Jatim

Bengawan Solo Siaga Merah, Warga Diminta Waspada

Rabu, 29 November 2017 - 21:06:00 WIB
Bengawan Solo Siaga Merah, Warga Diminta Waspada
Bencana banjir di sejumlah wilayah di Jawa Timur. (Foto: Istimewa)

SURABAYA, iNews.id – Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) mengimbau masyarakat di sepanjang aliran Bengawan Solo untuk waspada. Imbauan ini disampaikan menyusul debit air di sungai terpanjang di Pulau Jawa itu terus meningkat, dan berada di level ‘Siaga Merah’.

“Pergerakan air terus dipantau hingga akhirnya pada pukul 22.00 WIB air bergerak pada level siaga merah. Karena itu masyarakat harus mewaspadainya,”kata Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf (Gus Ipul) melalui siaran pers, Rabu (29/11/2017) malam.

Berdasarkan Pantauan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Timur, sejak Selasa 28 November 2017, pukul 20.00 WIB malam, kondisi pintu air Jurug yang berada di Solo meningkat pada level Siaga Kuning. Tak lama berselang, debit air terus bertambah dan meningkat menjadi Siaga Merah.

Karena itu, saat ini tim dari Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD sudah berkoordinasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo untuk segera mengirimkan peringatan. “Tadi malam diputuskan jika pergerakkan air akan cepat sampai Ngawi hanya butuh waktu 10 jam,” katanya.

Gus Ipul juga meminta kepada seluruh BPBD di sepanjang aliran sungai Bengawan Solo mulai Ngawi, Madiun, Bojonegoro, Tuban, Lamongan, dan Gresik, untuk waspada dan siaga. Ini guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.

Dari beberapa daerah ini, kata Gus Ipul, Bojonegoro yang kemungkinan paling banyak terimbas. Sebab, Bengawan Solo membelah 14 Kecamatan di Bojonegoro. “Pada pukul 06.30 WIB, Pusdalops BPBD Jatim menerima informasi kondisi air yang berada di bibir sungai sudah mulai meluber ke jalan desa. Terpantau genangan telah sampai di Desa Waru Tengah, Gandri kecamatan Pangkur, Desa Simo dan Sumengko Kecamatan Kwadungan dengan ketinggian sekitar 15cm,” tuturnya.

Selain kewaspadaan Bengawan Solo, beberapa sungai yang merupakan anak Bengawan Solo juga diminta waspada. Di Ponorogo misalnya, pintu air Sekayu yang berada di Ponorogo pada pukul 06.00 WIB pagi tadi juga berada pada titik Siaga Kuning.

Artinya pergerakan air ke arah Ngawi dari Ponorogo akan bertambah, mengingat pada waktu yang sama pintu air Jurug masih melebihi papan ukur pintu air. “Waspada tapi warga tetap harus tenang. Silakan ikuti dan selalu pantau arahan pemerintah daerah masing-masing. Sehingga, kesiapsiagaannya bisa  mengurangi dampak risiko bencana,” ucapnya.

Editor: Himas Puspito Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut