get app
inews
Aa Text
Read Next : Dampak Erupsi Gunung Semeru, 3 Orang di Lumajang Luka Berat dan 21 Rumah Rusak

Abu Vulkanis Mengarah ke Barat Daya, Erupsi Gunung Semeru Tak Ganggu Penerbangan 

Minggu, 04 Desember 2022 - 14:17:00 WIB
Abu Vulkanis Mengarah ke Barat Daya, Erupsi Gunung Semeru Tak Ganggu Penerbangan 
Tangkapan layar abu vulkanis Gunung Semeru saat erupsi, Minggu (4/12/2022). (istimewa).

LUMAJANG, iNews.id - Erupsi Gunung Semeru tidak menganggu penerbangan di Bandara Juanda Surabaya dan Abdurahman Saleh Malang. Berdasarkan data Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Juanda, abu vulkanis Gunung Semeru mengarah ke barat daya. 

"Teramati sebaran debu abu vulkanik Gunung Semeru pada pukul 11.40 WIB pada ketinggian hingga 50.000 kaki, bergerak ke barat daya dengan kecepatan 20 Knot dan intensitas meningkat," kata Kasi Data Dan Informasi BMKG Juanda Teguh Tri Susanto, Minggu (4/12/2022). 

Sejauh ini dari pengamatan BMKG abu vulkanik belum menganggu jalannya penerbangan baik di Bandara Juanda maupun yang terdekat di Bandara Abdul Rachman Saleh, Malang. 

"Berdasarkan peta sebaran abu vulkanik yang ada, belum terkonfirmasi adanya bandara dan ATS Route yang terdampak dari erupsi Gunung Semeru siang hari ini," katanya.

Editor: Ihya Ulumuddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut