get app
inews
Aa Text
Read Next : Cerita Warga Dukung Achmad Fahmi di Pilkada Kota Sukabumi, Sudah Terbukti dan Karismatik

2 Petahana Enggan Maju di Muswil Muhammadiyah Jatim, Ingin Ada Regenerasi

Sabtu, 24 Desember 2022 - 08:35:00 WIB
2 Petahana Enggan Maju di Muswil Muhammadiyah Jatim, Ingin Ada Regenerasi
Sebanyak dua petahana PW Muhammadiyah Jatim enggan maju dalam muswil yang digelar di Ponorogo 24-25 Desember 2022. Mereka ingin ada regenerasi. (Foto: Ilustrasi/Istimewa)

Salah seorang di antaranya adalah Ketua Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Jatim Dikky Syadqomullah yang merupakan calon pimpinan paling muda. Menurut dia, peluang masuknya darah muda sebagai pimpinan Muhammadiyah Jatim cukup terbuka.

Terlebih di pimpinan pusat sudah diisi seorang anak muda, yaitu Hilman Latief yang dipercaya sebagai bendahara umum. Selain itu, kata dia, saat ini Muhammadiyah sudah melihat dan terbuka tentang kolaborasi tua dan muda karena sudah mengetahui pentingnya regenerasi.

"Kalau bisa regenerasi itu diturunkan ke tingkat wilayah, daerah, cabang hingga ranting," kata pria berusia 40 tahun tersebut.

Di sisi lain, mekanisme pemilihan anggota PW Muhammadiyah Jatim 2022-2027 menggunakan sistem e-Voting. Bahkan, tercatat sejak Muswil 14 di Jember dan Muswil 15 di Sidoarjo sudah memakai pemungutan suara secara elektronik.

Editor: Rizky Agustian

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut