Entah apa yang terjadi, truk tangki tiba-tiba oleng dan menabrak pesepeda hingga terpental. Tak hanya itu, truk terus melaju menabrak median jalan dengan cukup keras. Truk baru berhenti setelah menabrak taksi Bima AE 1018 UB yang berhenti di lampu mereh.
"Kemungkinan pengemudi truk hilang konsentrasi, sehingga menabrak pengguna sepeda dan median jalan. Lalu taksi saya," kata pengemudi taksi, Purwanto.
Proses evakuasi korban dan truk tangki ini sempat berjalan tegang. Pasalnya terjadi kebocoran BBM yang dikhawatirkan akan menimbulkan kebakaran. Kasus laka lantas ini kini ditangani oleh Unit Laka Satlantas Polres Madiun Kota.
Editor : Ihya Ulumuddin
Artikel Terkait