PASURUAN, iNews.id - Stok kebutuhan pokok di sejumlah pasar tradisional Jawa Timur (Jatim) aman jelang Ramadan. Sejumlah harga komoditas juga stabil, seperti daging sapi dan ayam. Kenaikan hanya terjadi pada cabai rawit dan bawang merah antara Rp2.000 sampai Rp5.000 per kilogram.
"Alhamdulillah, stok relatif aman meski ada beberapa kebutuhan pokok yang naik seperti cabai merah, cabai rawit dan bawang merah. Kenaikan diduga akibat faktor cuaca," kata Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa usai memantau harga kebutuhan pokok di Pasar Besar Pasuruan, Jumat (4/3/2022).
Di pasar tersebut Khofifah juga memantau harga tempe dan tahu. Hasilnya para pedagang lebih memilih menaikkan harga tahu dan tempe namun dengan ukuran yang sama.
"Berbeda saat di Madiun, pedagang lebih memilih harga sama, ukurannya dikurangi. Namun untuk di Kediri dan Nganjuk memilih opsi seperti Kota Pasuruan, yakni ukuran sama harga dinaikkan untuk tahu dan tempe," katanya.
Khofifah menuturkan, konsumsi kedelai di Jatim untuk sekitar 155.000 pengusaha tempe dan tahu memang 85 persen masih impor. Dia pun mengusulkan solusi Food Estate yang ada di Kalimantan Tengah untuk bisa dimanfaatkan sepanjang tahun menanam kedelai.
Editor : Ihya Ulumuddin
Artikel Terkait