Dosen Universitas Brawijaya Habibi Subandi hilang misterius sejak dua pekan lalu. (Foto: MPI)

MALANG, iNews.id - Sejumlah fakta baru terungkap dari sosok Habibi Subandi, dosen Universitas Brawijaya (UB) Malang yang hilang misterius sejak kurang lebih dua pekan. Dia diketahui berasal dari Probolinggo dan tinggal di Perumahan Pandanwangi Royal Park Blok C16 RT 20 RW 4, Kelurahan Pandanwangi, Kota Malang, Jawa Timur.

Habibi Subandi merupakan dosen di Program Studi (Prodi) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UB Malang. Bahkan dia tercatat masih aktif mengajar.

Informasi diperoleh iNews, Habibi Subandi tinggal seorang diri di rumahnya sejak bercerai dengan istri. Dia juga dikabarkan sakit dan jika kambuh menjadi pendiam. Hal ini diungkapkan robi, sekuriti perumahan tersebut.

Dia menceritakan, keluarga dosen tersebut pernah menyampaikan kepadanya agar membantu mengingatkan Habibi agar meminum obat.

"Keluarganya pernah minta tolong ke saya mengingatkan minum obat, katanya habis sakit, tapi sakit apa nggak tahu. Apakah sakit medis atau non-medis itu nggak tahu, yang jelas biasanya saya ngomong 'Pak sudah minum obat', beliau jawab sudah gitu. Sakitnya apa, saya nggak tahu," ujar Robi, Sabtu (15/6/2024).

Dia menyebut, indikasi Habibi Subandi menderita penyakit usai berpisah dengan istri sekitar 1,5 tahun lalu.

"Beliau itu kayak linglung gitu sakitnya, sehabis cerai itu seperti sering linglung. Kalau lagi kumat (kambuh) penyakitnya itu, lewat sini nggak nyapa, kayak ngelamun gitu, biasanya sering nyapa. Ini sudah lama nggak ke pos, ya semenjak sakit itu," kata Robi yang sudah bertugas sebagai di perumahan tersebut selama 3 tahun.


Editor : Donald Karouw

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network