PONOROGO, iNews.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko dan sejumlah pejabat lainnya pada Jumat (7/11/2025). Saat ini pemeriksaan intensif masih dilakukan oleh KPK.
Sehari setelah OTT berlangsung, suasana di kompleks Kantor Bupati Ponorogo yang terletak di Jalan Alun-Alun Utara tampak lengang.
Pantauan di lokasi, Sabtu (8/11/2025), kawasan pendopo kabupaten dan halaman yang biasanya terbuka untuk umum kini ditutup. Hanya pihak-pihak yang berkepentingan diizinkan masuk, dengan pengawasan ketat dari petugas Satpol PP.
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait