MOJOKERTO, iNews.id - Pelajar SMP yang hilang sejak sebulan lalu ditemukan tewas dalan karung. Korban bernama Aura Enjelie (13) tewas dicekik dan mayatnya dimasukkan dalam karung.
Fakta pembunuhan ini terungkap berdasarkan pemeriksaan terhadap dua pelaku AB (14) dan AD (19) serta hasil autopsi oleh tim forensik Polda Jatim. Selain dicekik korban juga dipukul di beberapa bagian tubuh.
"Dari hasil autopsi diketahui bahwa kondisi jenazah korban tidak utuh dan tinggal tulang belulang. Korban meninggal karena kekerasan dengan cara dicekik di leher depan dan belakang," kata dokter forensik Mustika, Selasa (13/6/2023).
Tak hanya itu, tim dokter juga menemukan bekas beberapa luka pukulan di beberapa anggota tubuhnya. Kekerasan brutal itulah yang menyebabkan korban meninggal dunia.
Editor : Ihya Ulumuddin
Artikel Terkait