Ratusan santri memadati Pelabuhan Gresik, Selasa (4/5/2021). (Foto: Sindonews/Ashadi Iksan).

GRESIK, iNews.id - Lonjakan penumpang mulai terjadi di Pelabuhan Gresik, Selasa (4/5/2021). Mereka umumnya para santri yang baru pulang dari pondok pesantren dan hendak mudik ke kampung halaman di Pulau Bawean

Pantauan di lapangan, dua kapal Expres Bahari yang melayani penyeberangan Gresik-Bawean penuh. Karena itu, pihak otoritas pelabuhan berencana menambah kapal penyeberangan.

Total ada 321 penumpang yang berlayar ke Pulau Putri hari ini. Lonjakan ini terjadi selama sepekan terakhir. Terutama menjelang larangan mudik lebaran.

Para santri pulang ke kampung halaman karena sudah tidak ada aktifitas di Pondok Pesantren. "Di pondok sudah libur mulai Senin kemarin, jadi pulang," kata salah seorang santri Ponpes Mambaus Sholihin, Asroh, Selasa (4/5/2021).

Arus mudik ke Bawean sebetulnya sudah berlangsung sebelum Ramadan lalu. Puluhan santri dari berbagai Ponpes pulang ke Bawean. Juga, warga dari dua Kecamatan Sangkapura dan Tambak.

Sementara, agen tiket kapal Express Bahari H Subki mengaku senang. Pendapatannya meningkat mengingat banyaknya warga Bawean yang pulang. 


Editor : Ihya Ulumuddin

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network