Mortir 81 Mm masih menempati posisi sebagai senjata dukungan jarak dekat andalan bagi Parjurit Marinir TNI AL. (Foto: Dok. TNI AL).

SIDOARJO, iNews.id - Mortir 81 Mm masih menempati posisi sebagai senjata dukungan jarak dekat andalan bagi Parjurit Marinir TNI Angkatan Laut (AL). Mortir tersebut digunakan sejak era Perang Dunia I.

Mortir 81 Mm dipertahankan oleh TNI AL sebagai unsur bantuan tembakan infanteri. Bentuknya yang ringkas membuat Mortir 81 MM mudah dibawa ke sana ke mari bersama pergerakan pasukan.

Alat utama sistem persenjataan (alutsista) itu juga masih dilibatkan dalam latihan untuk mengasah kemampuan tempur prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir. Latihan drill Mortir 81 MM dilaksanakan di lapangan apel Yonif 1 Marinir, Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis (19/1/2023).

Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin menyampaikan, latihan drill Mortir 81 Mm dilaksanakan untuk mempertajam serta meningkatkan kemampuan tempur prajurit.


Editor : Kurnia Illahi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network